Penguatan Literasi Sebagai ProKer Minggu Kedua Mahasiswi KKN IK IAIN Kudus 2021 di Desa Angkatan Kidul Kecamatan Tambakromo

  • Sep 22, 2021
  • angkatankidul

  Keterampilan individu dalam membaca, menulis, menghitung, berbicara, dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu, secara umum diartikan sebagai literasi. Ruang lingkup penguatan literasi yang dapat dilakukan oleh mahasiswa/i KKN IK IAIN Kudus 2021, khususnya Kelompok Kecamatan Tambakromo meliputi penguatan literasi agama, hukum, sains, dan teknologi. Hal tersebut disampaikan oleh Moh. Asror, M.Pd. selaku DPL KKN IK IAIN Kudus 2021 Kelompok Kecamatan Tambakromo pada saat pembekalan kelompok sebelum terjun ke lapangan (5/9/2021). Anis Sya'adah (PPI), Ayu Ainun (PGMI), dan Dwi Nur Kholifah (MD) mewujudkan ruang lingkup penguatan literasi dengan beberapa program kerja. Program kerja tersebut terselenggara mulai tanggal 13 sampai 19 September 2021. "Agar adek-adek yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) tetap memiliki semangat belajar, sebaiknya perwujudan penguatan literasi dibikin semenarik mungkin" Ungkap Anis Sya'adah saat penyusunan ProKer minggu kedua (12/9/2021). Menambahkan pendapat Anis, Ayu Ainun berkata bahwa strategi yang cocok diterapkan untuk adek-adek SD dalam penguatan literasi yaitu dengan memberikan pengetahuan sains melalui senam. "Keseimbangan ilmu pengetahuan umum dan agama harus tetap diperhatikan agar adek-adek dapat menyikapi kehidupan dunia maupun akhirat dengan bijaksana nantinya. Oleh karena itu penguatan literasi agama juga penting diberikan kepada adek-adek, misalnya  diimplementasikan dengan kegiatan bimbingan mengaji Al-Qur'an" Ungkap Dwi Nur Kholifah. Beberapa program kerja minggu kedua yang telah direalisasikan oleh mahasiswi KKN IK di Desa Angkatan Kidul meliputi Bimbingan Mengaji Al-Qur'an pada tanggal 15 sampai 17 September 2021, Senam Pagi Bersama Adek-adek SDN Angkatan Kidul 01 Kelas V pada tanggal 16 September 2021, membantu mengaktifkan kembali website desa pada tanggal 17 September 2021, Ziarah ke Makam Wali Qoryah Mbah Sunan Katong pada tanggal 18 September 2021, dan Rapat Koordinasi Bersama Karang Taruna pada tanggal 19 September 2021. Penyusunan program kerja Karang Taruna Desa Angkatan Kidul dari masing-masing divisi dan merencanakan Kegiatan Rutinan, keduanya merupakan hasil Rapat Koordinasi bersama Karang Taruna. Adapun program kerja partisipasi minggu kedua yang telah dilakukan oleh Anis, Ayu, dan Dwi yaitu Bakti Sosial Bersama TNI Kecamatan Tambakromo di Desa Karangawen pada tanggal 13 September 2021, Observasi Destinasi Pariwisata Goa Larangan di Desa Larangan pada tanggal 15 September 2021, dan Ziarah ke Makam Wali Qoryah 7 Desa bersama teman-teman mahasiswa/i KKN IK IAIN Kudus 2021 Kelompok Kecamatan Tambakromo pada tanggal 13 sampai 18 September 2021. Tujuh desa tersebut meliputi Desa Karangawen, Tambakromo, Keben, Larangan, Sinomwidodo, Tambahagung, dan Angkatan Lor. "Selain menguatkan literasi agama, hukum, sains, dan teknologi, kegiatan literasi ini juga dapat memperkuat nilai-nilai sosial" Ungkap Ricky Bachtiar Yahya selaku Ketua Kelompok Kecamatan Tambakromo KKN IK IAIN Kudus 2021 (19/9/21). Penulis: Dwi Nur Kholifah